Tuesday, March 29, 2022

Karir di TNI AD

PERJALANAN KARIR







Memulai karir sebagai PNS golongan II/c di TNI AD pada tahun 2010 hingga sekarang, bukanlah hal yang mudah bagi saya, karena sya harus melalui berbagai tahapan sebagai seorang PNS TNI AD yang mempunyai sedikit perbedaan dengan para PNS pada umumnya. sebagai salah satu PNS TNI ada beberapa tahapan yang harus saya lewati sebelum menyandang status sebagai seorang PNS TNI AD.

ada beberapa tahapan yang harus saya lewati, seperti harus melakukan pelatihan dasar kemiliteran dan pendidikan bela negara, sebagai salah satu PNS TNI AD saya dituntut harus senantiasa Disiplin dan taat pada perintah atasan. semua kegiatan diatur mulai dari cara berpakaian seragam hingga tata letak peralatan pada saat kita melaksanakan pelatihan. 

pada tahun 2010 pada saat saya melakukan pendaftaran dan dinyatakan lulus itu sangat jauh dari expetasi saya tentang seorang PNS, saya senantiasa berkacamata kepada Ayah saya yang seorang PNS di BPKP, yang tidak pernah melaksanakan kegiatan bela Negara, membawa senjata dan melakukan pembelajaran yang bersifat semi kemiliteran.

pada tahun 2011 saya mengikuti prajabatan sebagai persyaratan untuk menjadi seorang PNS, jika diinstansi lain hanya Latihan prajabatan yang diwajibkan untuk diikuti oleh seluruh CPNS di instansinya maka di TNI AD ada satu tahapan lagi yang harus sya lalui yaitu mengikuti Latihan Dasar militer pada tahun 2012 yang merupakan prasarat jga untuk menjadi seorang PNS.

Pada tahun 2015 saya mendapatkan kenaikan pangkat Pertama saya setalah 4 tahun mengabdi sebagai salah seorang PNS TNI AD, sya mendapatkan pangkat sebagai pengatur Tk. II/d.

Pada tahun 2017 karena harus memenuhi syarat untuk mendapatkan kenaikan pangkat sebagai Penata Muda Tk I III/a saya mengikuti kurus Pemprograman Komputer di Badiklat Tekfunghan Kemhan selama 3 bulan. selama mengikuti kursus saya banyak sekali mendapatkan ilmu pemprograman, saya jga mendatkan beberapa orang teman yang bukan hanya dari Angkatan darat tp jga angkatan Laut dan Udara.  

pada tahun 2020 saya mengikuti Tes Ujian dinas untuk mendapatkan kenaikan Golongan saya yang pertama dan dinyatakan lulus pada tahun yang sama. setalah dinyatakan lulus saya melanjutkan pendidikan Diklat Algol di Pusdik Ajen tahun 2021 sebagai prasyarat untuk mendapatkan pengesahan kenaikan golongan saya.

Pada tahun 2021 tanggal 10 maret 30 2022 saya mengikuti kegiatan Penataran Pengolahan data terpusat di Disinfolahta.

No comments:

Post a Comment